25/01/12

VoiceUtils dan SiriToggles Menambahkan Kemampuan Siri iPhone 4S Dari Cydia

Berbagai alasan untuk pengguna iPhone dalam melakukan jailbreak handset mereka, salah satunya adalah akses ke aplikasi yang menyediakan fungsionalitas melampaui apa yang diizinkan oleh perusahaan Apple. Dengan adanya ketersedian jailbreak untuk iPhone 4S, akan muncul berbagai tweak baru untuk iPhone 4S.


Salah satu dari berbagai tweak adalah Siri Tweak, yang merupakan dua dari aplikasi pertama hadir di Cydia yang memperluas kemampuan asisten pribadi digital Apple yaitu VoiceUtils dan SiriToggles. Dan kedua aplikasi ini menambahkan fungsi baru pada Siri yang belum diaktifkan Apple.

VoiceUtils sangat mendasar untuk saat ini, yang memungkinkan penggunanya dalam meluncurkan aplikasi, membuka kunci layar atau melakukan reboot pada iPhone mereka yang menggunakan perintah Siri.

Sedangkan SiriToggles menawarkan fitur yang serupa, akan tetapi menambahkan kemampuan dalam menyesuaikan pengaturan seperti kecerahan pada layar atau hal-hal seperti berganti ke flight mode, Wi-Fi dan Bluetooth. Nantinya, pengguna iPhone 4S akan melihat lebih banyak lagi Tweak yang hadir di Cydia untuk iPhone 4S. Dan untuk saat ini penggunanya bisa mendapatkan VoiceUtils dan SiriToggles secara gratis dari Cydia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan anda berkomentar, namun tetap jaga kesopanan dengan tidak melakukan komentar spam

Pengikut

 
Phone Seluler . All Rights Reserved
| | | Widget | Site map
Published by Borneo Templates