22/02/12

Spesifikasi dan Harga Mito 680, Ponsel Lipat Yang Keren

Jika sebelumnya produsen Mito meluncurkan ponsel layar sentuh, yakni Mito 9700. Kini produsen tersebut kembali meluncurkan ponsel terbaru dengan penampilan yang jauh berbeda, yaitu Mito 680, yang memiliki desain dan warna yang memikat daya tarik konsumen di Indonesia tentunya.


Hp Mito 680 tidak hanya menarik dari segi penampilan saja, namun desain dari perangkat ini juga mengusung konstruksi lipat dengan cover depan berlapis kaca yang disertakan dengan tiga buah tombol utama untuk call, end call, serta masuk ke menu utama dengan menggunakan layar berukuran 3 inch.

Ponsel Mito 680 sudah memiliki delapan dashboard yang telah diset. Masing-masing dashboard dapat dikustom sesuai kebutuhan. Mito 680 hadir dengan menggunakan kamera 1,3 MP yang telah didukung dengan opsi editing foto, pemutar audio dan radio FM serta fitur widgets ke situs berita serta akses jejaring sosial seperti Facebook, Twitter, Skype serta MSN.

MITO 680 memiliki memori eksternal microSD untuk tempat penyimpanan, yang akan membuat penggunanya dapat menyimpan file seperti gambar, foto, MP3, MP4 dan file lainnya dapat ditampung melalui microSD tersebut.

Harga Mito 680 Rp 800 ribu

Spesifikasi Mito 680:
- Jaringan dual ON GSM
- Mendukung frekuensi 900/1800 MHz
- Layar 3 inch TFT Touchscreen
- Koneksi GPRS, Bluetooth, kabel data
- Kamera, video recording
- Memori eksternal microSD
- Browser WAP dan Opera Mini
- Polifonik (MP3), MP3/MP4 Player, radio FM, 3D Sound
- Baterai Li-Ion

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan anda berkomentar, namun tetap jaga kesopanan dengan tidak melakukan komentar spam

Pengikut

 
Phone Seluler . All Rights Reserved
| | | Widget | Site map
Published by Borneo Templates