Timeline merupakan fitur terbaru untuk profile facebook, dimana fitur ini sudah diumumkan sejak lama, namun tidak semua pengguna facebook menggunakan fitur ini. Dan informasi terakhir, fitur ini akan tersedia untuk iPad, namun tidak tersedia untuk IE7, kenapa demikian?, simak informasi selengkapnya.
Ada yang janggal dengan fitur ini, dimana jika anda mengakseskan facebook melalui internet explorer 7, maka fitur ini tidak akan tampil sama sekali. Menurut informasi terbaru, Facebook tidak memberikan dukungan Timeline-nya untuk IE7. Lantas, ketika pengguna IE7 mengunjungi halaman profile Facebook-nya, fitur ini malah menyarankan penggunanya untuk kembali ke desain yang lama.
Belum ada informasi terbaru dari Facebook atau pihak manapun terkait hal ini. Ketika ada pertanyaan mengenai hal ini di halaman bantuan Center-nya, pihak Facebook tidak memberikan alasan dan jawaban apa-apa, hanya merekomendasikan user untuk menggunakan browser lain di luar IE7.
Hal ini jelas terlihat bahwa perusahaan Facebook dan Microsoft tidak memiliki hubungan yang harmonis, permasalahan seperti ini pernah terjadi pada Agustus 2010 lalu. Dimana ketika Facebook mengumumkan rencana untuk mengakhiri support Facebook Chat pada IE6.
Sebuah informasi muncul di Sociable, yang mengatakan kemungkinan besar IE7 yang tidak kompatibel dengan teknologi HTML terbaru yang ada pada fitur Timeline facebook.
Bagi Microsoft Internet Explorer, ini sesuatu yang tidak menyenangkan tentunya, dimana setelah sebelumnya Google juga menarik supportnya pada IE7 untuk layanan populer mereka seperti Gmail, Google Calendar dan Google Docs. Jadi, bagi anda yang melakukan browsing facebook melalui internet explorer 7, namun tidak tampil dengan fitur timeline terbarunya, semoga anda tidak kecewa, dan lakukanlah dengan perangkat browsing lain seperti mozilla, opera, dll.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan anda berkomentar, namun tetap jaga kesopanan dengan tidak melakukan komentar spam