28/12/11

Samsung Persiapkan Ponsel 3D Bernama Galaxy S 3D?

Beberapa vendor ponsel telah meuncurkan perangkat ponsel 3D, seperti yang diluncurkan LG dengan Optimus 3D dan HTC dengan EVO 3D. Dan kali ini terdengar kabar, bahwa giliran samsung yang akan meluncurkan ponsel 3D, hal ini dilakukan untuk memenuhi permintaan pasar ponsel 3D.


Rencananya, samsung akan rilis ponsel dengan kemampuan 3D pada tahun 2012 mendatang, hal ini tentu akan meramaikan pasar ponsel 3 dimensi nantinya. Dan samsung menjanjikan produknya tampil beda dari yang sudah dipasarkan.

Belum ada informasi mengenai nama ponsel 3D samsung, namu demikian sebagian orang menduga bahwa produk 3D samsung bernama Galaxy S. Dan jika hal ini benar seperti dugaan, kemungkin akan menjadi Samsung Galaxy S 3D. Selanjutnya, produk handphone 3d ini akan memiliki fitur dual kamera, dan berkemampuan merekam video 3D.

Produk 3D samsung ini diisukan akan hadir di Event CES atau MWC yang akan diadakan pada januari 2012. Jika sesuai dengan apa yang direncanakan, maka smartphone samsung 3D akan dipasarkan pada Q2 tahun 2012 mendatang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan anda berkomentar, namun tetap jaga kesopanan dengan tidak melakukan komentar spam

Pengikut

 
Phone Seluler . All Rights Reserved
| | | Widget | Site map
Published by Borneo Templates