25/11/11

Fujitsu Arrows F-07D, Handphone Android Tertipis di Dunia

Setelah motorola luncurkan smartphone tertipis di dunia yaitu Droid RAZR, kini giliran Fujitsu yang meluncurkan handphone tertipis di dunia. Vendor elektronik asal jepang ini perkenalkan sebuah produk terbaru mereka dengan nama Arrows F-07D yang di klaim sebagai ponsel paling tipis.


Fujitsu Arrows F-07D memiliki ketebalan hanya 1 sentimeter, atau 6.7 milimeter, mungkin ini tak perlu dijelaskan dan bisa anda bayangkan sendiri ketipisan 1 sentimeter itu seperti apa. Arrows F-07D menggunakan layar FWVGA berukuran 4 inci yang memiliki resolusi 854×480 px. Untuk keamanan dan kenyaman bagi penggunanya, layar ponsel keluaran fujitsu ini telah dilengkapi anti gores gorilla glass. Sedangkan prosesornya, F-07D ditenagai prosesor Snapdragon 1.4 GHz.

Untuk Operasi Sistemnya, Fujitsu Arrows menggunakan OS Android 2.3 Gingerbread, dan dibekali RAM 512 serta 1GB memori internal. Untuk tahap pertama, ponsel ini akan dipasarkan di jepang pada 2012 yang akan datang, dan belum ada informasi Harga Fujitsu Arrows F-07D yang dapat kami sampaikan, namun kami masih menunggu informasi lebih rinci tentang harga dan spek yang di benamkan pada handphone tertipis di dunia ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan anda berkomentar, namun tetap jaga kesopanan dengan tidak melakukan komentar spam

Pengikut

 
Phone Seluler . All Rights Reserved
| | | Widget | Site map
Published by Borneo Templates