Xiaomi M2 adalah smartphone asal china yang sudah dirilis beberapa pekan silam, ponsel ini menggunakan ROM MIUI, dan memiliki layar 4.6 inci. Ponsel ini sangat populer di negaranya, bahkan mengalahkan iPhone 4S.
Xiaomi M2 smartphone hadir dengan harga tergolong jauh lebih murah jika dilihat dari spesifikasi yang dibawanya. yakni, menggunakan Operasi Sistem Android Ice Cream Sandwich, dan ditenagai prosesor single core dengan kecepatan 2.5GHz.
Xiaomi Phone M2 dibekali RAM 2.5GB dan kapasitas penyimpanan 32GB. Smartphone M2 didesain dengan dua kamera dengan resolusi cukup tinggi, kamera utama 12MP pada bagian belakang dan kamera kedua 5MP pada bagian depan.
Harga Xiaomi M2 dikabarkan 2.499 Yuan, 394 USD, atau jika dirupiahkan berkisar 3,5 Juta Rupiah. Jika sepsifikasi yang dimiliki Xiaomi M2 sama seperti yang sudah tersebar luas ini, maka ponsel berbasis android lain bakal terkalahkan, mengingat harga dan specs serta fitur yang dibenamkan sungguh luar biasa.
Spesifikasi Xiaomi M2:
- Touchscreen 4,6 Inci
- Processor 2,5 GHz
- RAM 2,5 GB
- Storage 32 GB
- Kamera Depan 5 megapixel
- Kamera Utama 12 megapixel
- Sistem Operasi Android Ice Cream Sandwich
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan anda berkomentar, namun tetap jaga kesopanan dengan tidak melakukan komentar spam