06/01/12

Fujifilm X-S1, Kamera Highend Kualitas DSLR Dengan Harga $ 800

Fujifilm dikabarkan sudah meluncurkan Fujifilm X-S1, yang merupakan kamera high-end terbaru dengan kualitas DSLR, hal ini telah diperbincangkan sebelumnya yang diisukan bahwa X-S1 adalah “kamera long zoom premium dengan kemampuan DSLR ” yang masuk dalam jajaran X-Series seperti X100 dan X10.


Fujifilm X-S1 akan lebih cocok bagi anda yang ingin memiliki pengalaman dalam menggunakan kualitas DSLR dengan satu lensa. Kamera X-S1 dari Fujifilm ini sudah dilengkapi dengan lensa zoom 26x manual dengan range 24-624mm.

Kamera X-S1 dilengkapi aperture f/2.8-5.6, dengan 2/3 inci yang memberikan cahaya ke saluran 12 MP CMOS sensor EXR. Lensa berguna untuk menangkap subjek pada jarak kejauhan, dan mengambil foto jarak dekat dengan benda-benda closeup berjarak 1 cm dari lensa dengan menggunakan mode super makro. Sensitivitas ISO dari 100 sampai 3.200, dan mampu mencapai ISO 12.800 dalam mengabadikan gambar pada resolusi yang lebih rendah.


X-S1 memiliki fasilitas kemampuan menangkap hingga 7fs dalam mode berkecepatan tinggi pada resolusi full, dan bisa sampai dengan 10 fps waktu pengambilan gambar dalam resolusi 6 megapixel. Tidak hanya itu, X-S1 mampu merekam video dalam resolusi 1080p pada kecepatan 30fps dengan menggunakan codec H.264, dan audio juga merekam stereo.

Selanjutnya, kamera DSLR ini bisa mengambil gambar stills RAW, serta memudahkan penggunanya dalam kontrol manual penuh melalui tombol mode yang telah didedikasikan. Sedangkan pada bagian belakangnya, telah disediakan layar berukuran 3 inch 460k-pixel LCD, yang disertakan dengan sebuah alat sensor otomatis menswitch.

Harga Kamera Fujifilm X-S1 $ 800, dan jika dirupiahkan berkisar 7,2 Juta Rupiah dalam hitungan 9000 ribu rupiah / 1 dolarnya. Rencananya, kamera ini akan dipasarkan pada akhir Januari atau awal bulan depan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan anda berkomentar, namun tetap jaga kesopanan dengan tidak melakukan komentar spam

Pengikut

 
Phone Seluler . All Rights Reserved
| | | Widget | Site map
Published by Borneo Templates