27/12/11

Nokia 801T, Ponsel TV & NFC di Umumkan di China

Ponsel yang dilengkapi fitur TV memang dasarnya dari china, hal ini jelas terlihat para pengguna ponsel di negeri tirai bambu tersebut lebih menyukai produk ponsel yang dilengkapi dengan fitur media informasi televisi. Dan Nokiapun meluncurkan sebuah ponsel berfitur TV dichina bernama Nokia 801T.


Handset ini diluncurkan untuk meramaikan pangsa pasar ponsel china, dimana sebuah ponsel nokia dilengkapi dengan built-in antena TV telescopic juga NFC, dan ditujukan bagi mereka yang membutuhkan informasi berita dan hiburan yang lebih instant. Tidak hanya itu, handset ini juga dibekali antena yang tertanam pada bagian sisi sudut atas layaknya ponsel TV lainnya.


Nokia 801T merupakan ponsel symbian 3 yang menggunakan jaringan SCDMA dan mendukung mobile TV, ponsel ini di umumkan nokia khusus untuk pasar china. Belum diketahui mengenai harga yang ditawarkan nokia terhadap produk ponsel tv ini. Namun, untuk spesifikasinya, sekilas anda dapat melihat dibawah ini. Untuk informasi lebih lengkap, anda dapat melihat di Nokia Conversations, sayangnya ini versi China.

Spesifikasi Nokia 801T:
- Layar 4 inci
- Jaringan TD-SCDMA
- mobile TV (CMMB)
- NFC

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan anda berkomentar, namun tetap jaga kesopanan dengan tidak melakukan komentar spam

Pengikut

 
Phone Seluler . All Rights Reserved
| | | Widget | Site map
Published by Borneo Templates