20/12/11

LighPad, Perangkat Untuk Menampilkan Layar Ponsel ke Layar 11 Inci

Kini layar ponsel dapat anda tampilkan pada layar yang lebih lebar, dimana sebuah perusahaan bernama QP Electronic akan meluncurkan sebuah perangkat dengan label LighPad yang dapat menampilkan layar handphone seutuhnya.

Perangkat LighPad berfungsi sebagai proyektor untuk menampilkan display ponsel ke dalam layar berukuran 11 inci ini. Perangkat ini serupa dengan sebuah notebook, yang disertakan dengan keyboard. Pada perangkat ini telah dibenamkan sebuah proyektor pico berkemampuan menampilkan seluruh isi ponsel ke layar yang berukuran besar ini.


Perangkat LightPad memiliki display beresolusi 854×480 px, dan kedepannya, perusahaan tersebut berencana untuk merilis produk serupa dengan tingkat resolusi yang lebih tinggi dari LighPad ini.

Selanjutnya, perangkat ini juga dapat berfungsi sebagai proyektor biasa, artinya, tampilan dalam ponsel dapat dilihat pada dinding dengan display berukuran 60 inci yang memiliki resolusi 854×480. Walaupun bisa tampil dalam ukuran sebesar itu, namun tidak menghasilkan gambar yang berkualitas, mengingat resolusinya yang rendah.

Seperti yang diberitakan, perangkat ini akan diperkenalkan pada acara Consumer Electronic Show (CES) januari 2012 mendatang. Belum ada informasi dari pihak QP electronics mengenai harga dan ketersediaan perangkat ini.

LighPad Video Untuk Smartphone Dari QP Optoelectronics:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan anda berkomentar, namun tetap jaga kesopanan dengan tidak melakukan komentar spam

Pengikut

 
Phone Seluler . All Rights Reserved
| | | Widget | Site map
Published by Borneo Templates